materi prama 2O13 "Semarak Keceriaan prama menuju kemenangan meraih surga"



BUKU PANDUAN MATERI
PRAMA 1434H/2013

“Semarak Keceriaan Prama Menuju Kemenangan Meraih Surga ”









SEKSI PRAMA
PANROM 1434H MASJID AL-FALAAH MRICAN
YOGYAKARTA




Daftar isi
                                                                                                                                    Halm.
Halaman sampul                                  :…………………………………………….
Daftar Isi                                             : ……………………………………………
Dasar perjuangan                                :……………………………………………
Targetan/tujuan                                   :…………………………………………….
Susunan acara/agenda harian prama   :……………………………………………
MATERI
1.      Mengapa Kita Harus Berpuasa           :…………………………………….
2.      Permainan/Kreavitas                           :……………………………………
3.      Akhlaq “Pentingnya Berprilaku Jujur”:…………………………………..
4.      Shiroh Sahabat “Kholid Bin Walid”   :…………………………………....
5.      Saince Islam “Rahasia Semut”            :…………………………………….
6.      Rukun Puasa Dan Syarat Puasa          :……………………………………
7.      Permainan/Kreavitas                           :……………………………………
8.      Akhlaq “Menjadi Pribadi Muslim  Masa Depan (PD):……………………
9.      Shiroh Sahabat “Umar Bin Khotob”  :……………………………………
10.  Saince Islam “Keistimewaan Lebah”  :……………………………………
11.  Hal yang Membatalkan Puasa             :……………………………………
12.  Permainan/Kreavitas                           :……………………………………
13.  Adab TerhadaP orang yang lebih tua :……………………………………
14.  Shiroh “Lukmanul Hakim”                 :…………………………………...
15.  Saince Islami “Hal Unik Seekor Gajah”                     :…………………..
16.  Keistimewaan Di Pristiwa Nuzulul Qur’an                :……………………
17.  Adab dalam Menuntut Ilmu               :…………………………………….
18.  Shiroh “Teladan Khotijah Istri Rosul”:……………………………………
19.  Saince Islami “ Keindahan Ulat yang menggelikan”  :…………………….










Dasar Perjuangan

“Dan hendaklah mereka takut kepada Allah Swt orang-orang yang seandainya meninggalkan dibelakang mereka anak-anak yang lemah, yang khawatir atas kesejahteraan mereka oleh karena itu hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar.”(QS. An-Nisa:9)

“Hai orang yang beriman, jika kamu menolong agama Allah niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu.” (QS. Muhammad : 7)

“Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya.” (HR.Bukhory)






“Ketika diberi amanah menyampaikan ilmu Allah, sampaikanlah meski hanya satu ayat, semoga saja itu menjadi salah satu jalaan kita mendapat Surga dan RahmatNya”













TARGET/TUJUAN

1.      Santri dapat mengambil hikmah bulan ramadhan untuk diterapkan di kehidupan sehari-hari.
2.      Santri dapat mengetahui dan mengamalkan akhlaq-akhlaq terpuji dalam kehidupan sehari-hari.
3.      Santri dapat menyerap ilmu yang disampaikan meski sedikit, namun terkunci dihatinya dan berharap dibawanya hingga dalam hidupnya.
4.      Santri meneladani sifat Rosululloh, Sahabat Rosul, ataupun orang-orang pilihan melalui kisah yang mengandung hikmah.
5.      Santri dapat bermain, namun juga dapat ilmu dari permainan/kreatifitas yang diajarkan.
6.      Santri menjadi tentang kebesaran Allah melalui Saince Islam dalam kemaha besaranNya Allah dalam penciptaan MakhlukNya

AGENDA HARIAN PRAMA

18.15-18.30     : PEMBUKAAN
                        Pengkondisian
                        Do’a (Al-Fatihah dan doa mau belajar)
                        Pembacaan Ikrar Santri

18.30-18.55     : Mengaji Iqra/Al-qur’an dan hafalan

18.55-19.1O    : Sholat Isya
19.05-19.15     : Materi
                        Pemateri membuka percakapan awal
                        (mencairkan suasana)
                        Materi disampaikan serius tapi santai
                        Penyimpulan sedikit/Tanya jawab/mengulang

19.15- 19.3O : Sholat Terawih dan Presensi (jika tidak memungkinkan waktunya Presensi diluar waktu oleh sekretaris)
19.30-selesai    : PENUTUPAN
                        Do’a dan niat puasa
                        Pengumuman Santri favorit hari itu






CONTOH MATERI YANG DAPAT DIPELAJARI, DIKEMBANGKAN DAN DISAMPAIKAN
Pemateri Gunakan!! Atau Abaikan…

1.      Mengapa Kita Harus Berpuasa
a.       Puasa adalah Perisai
Santri tahu tidak apa itu Perisai?
Perisai itu dapat berarti sebuah tameng kalau tentara Perang biasanya memakai baju besi dan penutup kepala agar terlindung dari serangan musuhnya, maka baju dan penutup kepala itu di sebut Perisai.
Demikian jg ketika kita berpuasa maka Puasa itu yang akan melindungi kita dari musuh-musuh kita seperti bisikan setan agar marah atau jail, kalau kita Puasa maka kalau ada teman yang membuat kita marah atau menjaili kita, maka kita bersabar tidak membalasnya dan bilang “aku lagi berpuasa” itulah Puasa yang dapat membuat kita menjadi anak-anak yang baik dan sabar.
Ada lagi loh sntri, bukan Cuma Perisai dari bisikan setan tetapi juga Perisai dari api neraka, nanti di akherat orang-orang yang berpuasa kulitnya terlindungi dari Panasnya api neraka karena Puasa itu menjelma menjadi baju anti Panas, api neraka tidak akan bisa menyentuh kita.
b.      Santri tahu ga cih ternyata dengan berpuasa dapat memasukkan kita ke dalam surganya karena di surga nanti ada beberapa Pintu masuk. Di sana ada Pintu yang bernama RAYYAN, nanti ketika semua orang saling mengantri di depan Pintu surga, Pintu Rayyan itu akan memanggil dengan lembut “ wahai calon-calon Penghuni surge, masuklah lewat Pintuku agar tidak ngantri, Pintuku hanya untuk orang-orang yang dulunya senang berpuasa, kalau untuk orang yang tidak senang berpuasa maka badannya akan terpental sendiri”
Maka orang-orang yang senang berPuasa dulunya mulai masuk dengan senang, gembira, melihat berbagai macam buah-buahan yang enak-enak, juga ada air yang menyegarkan ketika mereka meminumnya, maka mereka tidak akan merasakan kehausan lagi. Itulah surga untuk orang yang senang berPuasa.
c.       Santri…
Santri…
Santri…
Mz mau Tanya siaPa yang sering meledek temennya yang berPuasa kalau bau mulutnya ketika berbicara itu bau ???
Ayo ngaku!!!
Umumnya orang-orang yang bePuasa itu bau mulutnya bau, karena habis sahur kadang luPa gosok gigi langsung tidur, atau saurnya makan jengkol atau Petai dan luPa gosok gigi.
Santri bau mulut orang yang berPuasa itu sebenarnya lebih wangi dariPada bunga misk, bunga terwangi di surga. Jadi untuk santri yang sholeh tidak akan mengenjek temannya yang bau mulutnya bau, karena sebenarnya bau mulutnya kelak di surga itu sangat-sangat wangi disisi Allah.
Wah sebenarnya masih banyak lagi luar biasanya orang yang berPuasa, tetaPi 3 hal yang mz  jelaskan, siaPa yang besok ingin berPuasa??
dll
2.      Permainan/Kreavitas
Untuk Permainan atau kreativitas boleh mencari sendiri, tetaPi kami usulkan tebak gaya atau Teka-Teki Silang,  Permaian kelomPok (min 3) membuat santri lebih komPak dan yang kalah diberi hukuman hafalan atau sejenisnya, dan yang menang di beri hadiah snak bersama.
Contoh tebak Gaya dan TTS yang daPat digunakan sebagai referensi gunakan atau abaikan, gunakan salah satu, cermati dan kembangkan sndiri :
Tebak gaya: langkah-langkahnya:
Ø  Pemateri dibantu teman yang lain memeragakan sebuah Peragaan dialog atau gerakan tanPa suara secara singkat. tetaPi kalau sulit mencari gerakannya daPat diselingi kata-kata singkat agar santri Paham maksudnya(santri hanya mengambil makna dari aPa yang diPeragakan
a.       Kalau sedang Puasa tidak boleh marah
b.      Di bulan ramadhan rajin sholat terawih
c.       Di bulan ramadhan rajin membaca al-qur’an
d.      Sesama teman saling menghormati
e.       Ustadznya sedang berbicara mendengarkan
f.       Ibunya sibuk dibantu
g.      Dll







TTS
Mendatar
1. Nama bulan yang lebih baik dari 11 bulan yang lain, hanya sekali dalam 1 tahun, didalamnya orang-orang rajin beribadah kepada Allah swt
3. Kitab suci agama islam yang diturunkan di goa hira oleh malaikat jibril dari Allah kepada nabi Muhammad untuk Petunjuk semua umat manusia
6. Di bulan ramadhan, Allah memerintahkan kita umat islam untuk??
8. Semua manusia itu berasal dari nenek moyang yang sama yaitu nabi adam dan siti hawa, itu berarti bahwa kita semua adalah?
1O. Kalau kita sedang berpuasa ada teman yang jail sama kita maka kita harus memaafkan tidak boleh ?
Menurun:
2. Tuhan Kita semua yang telah memberi tangan untuk memegang, telinga untuk mendengar, mata untuk melhat, mulut untuk berbicara, kaki untuk melangkah dan lain-lain yang memberi kita orang tua juga.
4. Merupakan obat mujarab untuk menambah daya tahan tubuh kita lebih kuat, berasal dari sarang  lebah, rasanya manis dan menyehatkan
5. Kalau orang tua kita meminta kita untuk membelikan sesuatu di warung atau disuruh untuk membantu menyuci piring maka kita harus ?
7. Nabi pertama allah, yang merupakan nenek moyang kita semua, manusia pertama di dunia ini.
9. Agar kita menginginkan sesuatu misalnya agar naik kelas, maka kita berusaha dan ber?
11. Kita berbuat baik, berpuasa dibulan ramadhan, sholat, mengaji agar kita kelak dapat masuk?





3.      Akhlaq “pentingnya berprilaku jujur”
Santri mz mau bercerita dulu, judulnya”si hitam buruk rupa berhati emas”
Dahulu kala di sebuah desa dekat dengan kota hiduplah seorang anak yatim piatu, kedua orang tuanya telah meninggal sejak ia masih kecil, ia hanya tinggal bersama neneknya yang sudah tua. Anak itu dijuluki Tamburu yang berarti hitam buruk rupa oleh teman-teman sebayanya, padahal namanya adalah hafidz yang berarti penghafal alqur’an. Meskipun teman-temanya memanggil dengan panggilan yang buruk, hafidz tidak pernah marah atau membalas, namun ia tetap sabar, dan tetap menjadi teman yang suka menolong, hingga lama kelamaan ejekan dari teman-temannyapun mulai hilang, karena hafidz sangat baik hati dan suka menolong, sehingga temannya senang bermain bersamanya.
Suatu ketika disekitar rumah hafidz datang pendatang baru yang bernama Syahrul, keluarga syahrul sangat kaya raya, ayahnya seorang  pengusaha sukses, sehingga syahrul merasa angkuh dan sombong, ia merasa iri dengan Hafidz yang banyak temannya, sehingga iapun mulai menghasut teman-teman  hafidz, bahwa hafidz itu mencuri uangnya, awalnya teman-temannya tidak percaya namun ternyata syahrul lebih licik, ketika hafidz dan neneknya sedang ke pasar, syahrul masuk kerumah hafidz yang kosong dan menaruh uangnya ke tas sekolah hafidz, ketika di sekolah  saat jam istirahat setelah pelajaran  agama selesai syahrul berekting kehilangan uangnya, lalu digeledahlah seluruh tas teman-temannya, hingga guru mendapati sbuah uang kerts seratus ribuan di tas hafidz,semua anak dikelas menjauhi hafidz, syahrulpun tertawa puas didalam hatinya, hafidz mengelak bahwa dia bukan yang mencuri, namun tidak ada yang percaya, hanya neneknya yang percaya bahwa hafidz anak yang jujur.
Suatu hari hafidz sedang jalan sendirian dari sekolah, teman-temannya tidak ada yang mau berteman dengannya, tiba-tiba ia melihat sebuah dompet, diambillah dompet itu dan setelah di cek ternyata ada banyak sekali uang, karena hafidz anak yang jujur, segera dicari alamat di ktp dompet tersebut, hingga sampailah dompet itu sampai pada pemilik aslinya, ternyata pemilik aslinya adalah seorang raja yang sangat kaya, karena kejujuran hafidz, maka iapun diangkat menjadi anak, kehidupan istina dengan segala kemewahanya, membuat teman-temannya malu,dan mengakui kebenarannya, bahwa  hafidz anak yang jujur.
Santriiiiiiii
Allah itu maha melihat, apapun yang kita lakukan, Allah dapat melihatnya, bahkan Allah telah memerintahkan 2 , malaikat rokib dan atid untuk mencatat segala amal kita semua, dan kebenaran pasti terungkap dan kejahatan akan kalah.

4.      Shiroh Islami “Kholid Bin Walid”

Santriiii
Kenal belum dengan sahabat nabi yang bernama Kholid bin Walid??
Kenalan dulu yang?? Kholid itu sahabat nabi yang sangat hebat memimpin peperangan melawan orang-orang kafir, tidak pernah terkalahkan sekalipun, bahkan ketika dulu blum masuk islam, kholid bin walid melawan kaum muslimin di perang uhud, dan kaum musliminpun kalah,
Kholid itu sepupunya umar bin khotob, sejak kecil kholid bin walid memang sangat kuat, hobbynya bergulat atau latihan berkelahi dengan umar, umar bin khotob yang kuat itu saja kalah hingga kakinya patah, berarti bisa dibayangkan betapah kuatnya kholid bin walid itu.
Ayahnya bernama walid, sangat kaya raya, tetapi meskipun sangat kaya, kholid tetap belajar giat, dan berlatih dengan serius dalam belajar berkuda dan memanah karena ia ingin seperti ayahnya dan saudara-saudaranya yang menjadi orang terhormat dan dihormati kerena kekuatannya dan kemampuannya.
Kerena kerja kerasnya, belajar serius dan berlatih maksimal, ketika dewasa ia ditunjuk menjadi komandan perang, sebelum kholid masuk islam, ia sangat membenci islam dan Muhammad, ia bertekat mengalahkan nabi dan kaum muslimin di peperangan, dan akhirnya di perang uhudlah ia bisa membalas dan berteriak di hadapan nabi “Hai Muhammad kami sudah Menang, kamu telah kalah dalam peperangan ini….lihatlah pamanmu Hamzah yang tewas tercabik cabik tubuhnya dan lihatlah pasukanmu yang telah porak poranda”.
Lalu nabi menjawab” “Tidak aku yang menang dan engkau yang kalah Khalid …Mereka yang gugur adalah Syahid , sebenarnya mereka tidak mati wahai Khalid mereka hidupdisisi Alloh SWT penuh dengan kemuliaan dan kenikmatan , mereka telah berhasil pindah alam dari dunia menuju akherat menuju surga Alloh karena membela Agama Alloh gugur sebagai syuhada akan tetapi Matinya tentaramu , matinya sebagai Kafir dan dimasukkan ke Neraka Jahannam”
Setelah itu kholid bin walid pikirannya mulai tergannggu dengan kata-kata nabi tersebut, hidayah Allah mulai masuk kedalam hati kholid bin walid, iapun masuk islam, dengan masuknya kholid bin walid dalam tentara islam, maka sejak itup, islam tidak pernah kalah dalam perang selam dipimpin kholid bin walid, sehingga kholidpun djuluki dengan Syaifulloh yang berarti pedang Allah yang terhunus.

5.      Saince Islam “Rahasia Semut”
Nabi Sulaiman a.s. dan Seekor Semut 
Kerajaan Nabi Sulaiman a.s. dikala itu sedang mengalami musim kering yang begitu panjang. Lama sudah hujan tidak turun membasahi bumi. Kekeringan melanda di mana-mana. Baginda Sulaiman  a.s. mulai didatangi oleh ummatnya untuk dimintai pertolongan dan memintanya memohon kepada Allah s.w.t. agar menurunkan hujan untuk membasahi kebun-kebun dan sungai-sungai mereka. Baginda Sulaiman a.s. kemudian memerintahkan satu rombongan besar pengikutnya yang terdiri dari bangsa jin dan manusia berkumpul di lapangan untuk berdo'a memohon kepada Allah s.w.t. agar musim kering segera berakhir dan hujan segera turun.

Sesampainya mereka di lapangan Baginda Sulaiman a.s. melihat seekor semut kecil berada di atas sebuah batu. Semut itu berbaring kepanasan dan kehausan. Baginda Sulaiman a.s. kemudian mendengar sang semut mulai berdoa memohon kepada Allah s.w.t. penunai segala hajat seluruh makhluk-Nya. "Ya Allah pemilik segala khazanah, aku berhajat sepenuhnya kepada-Mu, Aku berhajat akan air-Mu, tanpa air-Mu ya Allah aku akan kehausan dan kami semua kekeringan. Ya Allah aku berhajat sepenuhnya pada-Mu akan air-Mu, kabulkanlah permohonanku", do'a sang semut kepada Allah s.w.t. Mendengar doa si semut maka Baginda Sulaiman a.s.kemudian segera memerintahkan rombongannya untuk kembali pulang ke kerajaan sambil berkata pada mereka, "Kita segera pulang, sebentar lagi Allah s.w.t. akan menurunkan hujan-Nya kepada kalian. Allah s.w.t. telah mengabulkan permohonan seekor semut". Kemudian Baginda Sulaiman dan rombongannya pulang kembali ke kerajaan. 
Suatu hari Baginda Sulaiman a.s. sedang berjalan-jalan. Ia melihat seekor semut sedang berjalan sambil mengangkat sebutir buah kurma. Baginda Sulaiman a.s terus mengamatinya, kemudian beliau memanggil si semut dan menanyainya: "Hai semut kecil untuk apa kurma yang kau bawa itu?. Si semut menjawab, Ini adalah kurma yang Allah s.w.t. berikan kepada ku sebagai makananku selama satu tahun. Baginda Sulaiman a.s. kemudian mengambil sebuah botol lalu ia berkata kepada si semut, "Wahai semut kemarilah engkau, masuklah ke dalam botol ini aku telah membagi dua kurma ini dan akan aku berikan separuhnya padamu sebagai makananmu selama satu tahun. Tahun depan aku akan datang lagi untuk melihat keadaanmu". Si semut taat pada perintah Nabi Sulaiman a.s.. Setahun telah berlalu. Baginda Sulaiman a.s. datang melihat keadaan si semut. Ia melihat kurma yang diberikan kepada si semut itu tidak banyak berkurang. Baginda Sulaiman a.s. bertanya kepada si semut, "Hai semut mengapa engkau tidak menghabiskan kurmamu" "Wahai Nabiullah, aku selama ini hanya menghisap airnya dan aku banyak berpuasa. Selama ini Allah s.w.t. yang memberikan kepadaku sebutir kurma setiap tahunnya, akan tetapi kali ini engkau memberiku separuh buah kurma. Aku takut tahun depan engkau tidak memberiku kurma lagi kerana engkau bukan Allah Pemberi Rizki (Ar-Rozak), jawab si semut. 
6.      Rukun Puasa Dan Syarat Puasa
Santriiiiiiiiii
Siapa yang seharusnya melaksanakan ibadah puasa???
Yang harus melakukan ibadah puasa adalah semua orang islam yang berakal atau waras sudah baligh/sunat dan mampu.
Dimanapun orang itu tinggal, di Malaysia, di Kalimantan, di jogja atau di mrican, asal agamanya islam maka ia wajib melakukan puasa sebagai ibadah dari Allah Tuhan Smesta  Alam.
Santri laki-laki yang sudah sunat menunjukan bahwa ia telah dewasa, maka kalau yang masih anak-anak berpuasa, pahalanya untuk orang tua dan jika melakukan kesalahan/dosa, maka dosanya yang menanggung orang tua, tetapi kalau sudah baligh tidak puasa, maka dosanya untuk sndiri dan dapat mengantarkan ke neraka.
Bagi orang tua yang tidak mampu berpuasa karena sakit, atau suddah tidak kuat, maka ia dapat membayar fidyah yaitu memberi makan orang lain untuk berbuka, kalau tidak misalnya dalam perjalanan ga kuat, terpaksa harus buka puasa maka ia harus menggantinya sebayak puasa yang ditinggalkan.
Santriiiiiiiiiiiiii
Kalau rukun puasa kira-kira apa yang dengannya jika seseorang lupa maka puasanya tidak diterima Allah?? Apa kira-kira???
Yaitu niat, niat boleh dibacakan atau dalam hati, bukti kalau kita niat berpuasa meski belum berdoa  adalah ketika kita mau bangun dan saur, karena hanya orang-orang yang berniat berpuasa maka iapun sahur
Taukan niat puasa??
Bacakan!!!



7.      Kreatifitas/permainan

Untuk permainan/kreativitas, silahkan mencari sendiri, namun kami rekomendasikan tebak-tebakan, yang mana ketika santri tidak bisa jawab hukumannya membaca do’a-do’a atau surat pendek.  Silahkan gunakan/abaika, ada beberapa tebakan, silahkan ambil yang terbaik

a.       Hewan apa yg paling aneh?
Belalang kupu-kupu. Soalnya kalo siang makan nasi kalo malam minum susu
b.      Apa yang mempunyai kaki enam dan bisa terbang?
Tiga ekor burung!
c.       Hewan apa yang namanya 2 huruf?
U dan g
d.      Tikus apa yang memiliki dua kaki?
Micky Mouse / Mini Mouse
e.       Mengapa kok Bebek Goreng itu rasanya enak?
Karena ada huruf Bnya (bayangkan bila tanpa “B”_ E Ek Goreng)
f.       Ban apa yang enak dimakan?
Bandeng
g.       Binatang apa yang hidupnya hanya minum saja tnpa pernah makan?
Nyamuk
h.      Buah apa yang enggak bisa dipetik?
Buah yang udah jatuh dari pohonnya
i.        Kenapa orang² pada takut kehujanan?
Karena hujan itu kalau datang beraninya keroyokan. Coba kalau turunnya
satu persatu, pasti kagak ada yg bakalan takut, kan?
j.        Dll

8.      Akhlaq “Menjadi Pribadi Muslim  Masa Depan (PD)
Santriiiiiiiiiiiii
Apa itu pd?
Pd itu singkatan dari percaya diri.
Nabi bersabda bahwa malu itu adalah sebagian dari iman, kalau tidak punya malu, lakukan segala sesuatu terserah kamu.
Tapi santri tahu tidak, malu yang seperti apa yang dimaksud nabi???
Apakah malu kalau disuruh baca ikrar santri?? Apakah malu jika disuruh azan dan iqomah atau malu ketika disuruh ustadnya maju ke depan untuk memimpin doa??
Bukan malu seperti itu yang dimaksud nabi, tetapi malu yang lebih kearrah ketakwaan kepada Allah, misalnya malu jika bulan ramadhan tidak puasa atau tidak sholat terwih, malu jika anak perempuan tidak pakai jilbab dan malu jika berbuat dosa.
Seorang muslim itu berani menyatakan kebenaran jika benar, berani menunjukkan kemampuan diri dan berani maju ke depan jika disuruh maju, dan berani bertanya jika tidak tahu, karena malu bertanya sesat di jalan.
Coba buktikan diantra santri-santri ini, ada tidak yang berani maju ke depan membacakan hafalannya.?? Dan seterusnya
9.      Shiroh Sahabat “Umar Bin Khotob”
Menangis Dan Tertawa Bersama Umar
Suatu ketika Rasulullah Shallahu Alaihi Wassalam berkumpul dengan para Sahabatnya, Beliau berkata pada Umar,
“coba ceritakan kepadaku yang membuat aku tertawa dan membuat aku menangis”.

Kemudian Sahabat Umar pun bercerita. ” Dahulu sebelum aku mengenal Islam ,aku membuat patung berhala dari manisan. Lalu aku pun menyembah patung manisan itu.

“Demi lata uzza mannat engkau lah yang mulia, beri aku makanan sebagai rizki darimu”
 kataku.
Waktu itu aku menyembah patung namun perutku sedang lapar. Selesai menyembah berhala aku menuju dapur, tak kudapatkan makanan disana lalu aku kembali keruangan persembahyangan. Tak ada makanan selain tuhan sesembahanku, akhirnya dengan rasa sesal aku memakan tuhanku sendiri yang kusembah sembah sebelumnya. Aku memakan berhala tersebut mulai dari kepalanya, terus tangannya hingga habis tak tersisa.”

Mendengar cerita Umar Rasul tertawa hingga kelihatan gigi grahamnya, Beliaupun bertanya
” Dimana akal kalian waktu Itu ?”
Umar Menjawab “Akal kami memang pintar namun sesembahan kami yang menyesatkan kami”
Lalu Rasul berkata kepada Umar

” Ceritakan kepadaku Hal yang membuat aku menangis”?
Umarpun memulai ceritanya
” Dahulu aku punya seorang anak perempuan, aku ajak anak tersebut kesuatu tempat, Tiba ditempat yang aku tuju, aku mulai menggali sebuah lubang. Setiap kali tanah yang aku gali mengenai bajuku ,maka anak perempuanku membersihkannya.
Dia tidak mengetahui sesungguhnya lubang yang aku gali adalah untuk menguburnya hidup-hidup, untuk persembahan berhala. Selesai menggali lubang, aku melempar anak perempuanku kedalam lubang. burrr….dia menangis kencang sambil menatap wajahku. Masih terngiang wajah anakku yang masih tidak mengerti apa yang dilakukan ayahnya sendiri dari bawah lubang.
Mendengar cerita itu Meneteslah air mata Rasul. Begitupun dengan Umar menyesali perbuatan Jahiliyyahnya sebelum dia mengenal Islam.


10.  Saince Islam “Keistimewaan Lebah”
Lebah digunakan namanya dalam Surat an-Nahl yang merupakan surat ke 16 dalam Al-Qur’an dan berjumlah 128 ayat. Lebah termasuk salah satu binatang istimewa dalam al-Qur’an. Hewan ini dikatakan sebagai hewan yang serba guna. Lebah siap memberikan banyak kegunaan bagi manusia mulai dari awal hidupnya hingga titik darah penghabisan.

Keistimewaan utama dari lebah adalah ia dapat menghasilkan madu. Madu berkhasiat untuk melancarkan proses pencernaan makanan di dalam tubuh manusia karena kandungannya yang kaya. Mulai dari antibiotik alami, antioksidan, vitamin B1, B2, dan masih banyak lagi. Bahkan Rasulullah menggunakan madu sebagai metoda penyembuhan penyakit selain habbatusauda dan bekam.

Bukan hanya madunya, sengatan lebah juga banyak dipakai untuk therapy penyembuhan berbagai macam penyakit. Venom (racun lebah) terbukti bermanfaat untuk melancarkan aliran darah jika disengatkan pada bagian yang tepat pada tubuh manusia.

Lebah sangat disiplin dalam pembagian kerja. Ada lebah yang berfungsi sebagai lebah pekerja, lebah pejantan, dan lebah ratu. Ia tak pernah ingkar dari pekerjaannya. Budaya lebah dapat menjadi cermin bagi seorang muslim karena lebah tidak merusak dan tidak merugikan orang lain, bahkan sangat menguntungkan.







11.  Hal yang Membatalkan Puasa
Santri….
siaP…siaP
yang membatalkan Puasa seseorang itu kira-kira aPa saja??
a.       Benar banget, yang jelas makan dan minum taPi yang disengaja, kalau ga sengaja ga batal.
Kalau missal akbar sedang bePuasa terus Pulang sekolah langsung tidur, bangun-bangun Perut laPar, langsung saja ke daPur terus lihat makanan disana, langsung dimakan saja, setelah dah dimakan, baru ingat kalau ternyata akbar Puasa,
Batal ga Puasanya santri?
Tidak batal, karena tidak sengaja makan, kalau dah ingat segera berkumur-kumur dan melanjutkan Puasanya, makanan yang sudah terlanjur masuk ke dalam Perut misalnya 1 sendok atau 1 Piring, itulah rezeki dari Allah untuk hambaNYA, Alhamdulillah
Atau akbar makan taPi diPaksa temannya, temannya yang memasukkan kedalam mulut akbar, akbar sudah minta jangan, taPi teman akbar memaksa hingga makanan itu masuk ke mulut akbar, maka Puasa akbar tidak batal, akbar kumur-kumur dan melanjutkan Puasanya.
b.      Santri ternyata tidak Cuma makan dan minum saja yang membatalkan Puasa, kalau santri muntah juga termasuk membatalkan Puasa,asal muntahnya disengaja, kalau tidaak sengaja, misalnya lagi jalan-jalan terus lihat bangkai tikus baunya minta amPun, ga sengaja muntah, maka Puasanya tidak batal, tetaPi kalau muntahnya disengaja agar ingin mendaPatkan Perhatian ibu atau ayah, maka Puasanya batal.
c.       Disuntik dengan suntikan yang mengandung makanan.
Santri, kalau dirumah sakitkan ada imunisasi atau suntikan, kalau orang yang berPuasa terus disuntik dengan suntikan yang mengandung rasa makanan, misalnya rasa stroberyy, coklat dan lain-lain, maka Puasanya batal, kan sama saja makan toh.

Santri kalau kita kumur-kumur batal tidak???
Tidak batal  asal tidak kumur-kumur trus meminumnya kalau di minum barulah batal. Kalau gosok gigi batal tidak?? Tidak batal asal Pasta giginya tidak berasa aneka macam buah-buahan, kalaun rasa buah-buahan terus di emut, jelas itu batal dong heheh
Kalau menciciPi makanan batal tdak?? Kalau kesePakatan ulama menciciPi makanan tidak batal, asal Cuma menciciPinya samPai di lidah saja, jangan ke tenggorokan, jumlahnyan juga sedikit kalau menciciPi banyak itu bukan menciciPi taPi makan.




12.  Kreatifitas/ permainan

Untuk kreatifitas dan permainan silahkan mencari sendiri, ini hanyalah rekomendasi, gunakan atau abaikan. Kami rekomendasikan origami.
Tapi kalau tidak memungkinkan, materi/cerita nabi juga boleh, gunakan/abaikan…
Sediakan 1 lembar kertas origami. Warna boleh apa saja, warna merah lebih bagus.
Balikkan kertas, yang berwarna putih menghadap kita. Buat lipatan jadi 2 seperti ini.
Bagian bawah kertas, lipat ke atas kurang lebih 1/2 cm
Lalu dari bagian atas kertas, lipat sampai ke bawah seperti ini.
Bagian kiri dan kanan lipat ke atas bentuk diagonal, sehingga pada bagian bawah tampak ada sisa seperti ini. (Mengapa jadi ada sisa? karena kertasnya sudah tidak bujur sangkar lagi, kan tadi pada salah satu sisinya sudah dilipat 1/2 cm).
Putar kertas, yang tadi di bawah posisinya jadi di atas. Pada bagian bawah, lipat ke samping bentuk diagonal seperti ini. Lakukan untuk sisi sebelah kiri dan kanan.
Buka lipatan tadi. Sekarang, dilipat menuju titik lipatan. Seperti gambar di bawah ini.
Hasilnya jadi seperti ini.
Masukkan sisa kertas (nomor 1) kedalam kantong yang ada (nomor 2). Lakukan pada sisi kiri dan kanan
Hasilnya jadi rapi, tampak seperti ini
Kertasnya diputar lagi, bagian atas jadi di bagian bawah. Lipat sedikit pada sisi kiri dan kanan, seperti tampak pada gambar yang diberi tanda panah.
Balikkan kertas. Tiup dari lubang di sebelah bawah (tanda panah)
Tekan sedikit pada bagian atas hingga menyerupai bentuk hati.
Masukkan pencil dari lubang tadi, dan sekarang pencilmu ada hiasannya bentuk hati





13.  Adab TerhadaP orang yang lebih tua
Awali dengan bertanya, apakah ayah ibu kalian sayang sama kalian?
Mz yakin ayah ibu kalian sayang, buktinya ayah dan bunda selalu menjaga., merawat, membesarkan kalian dari bayi yang Cuma bisa menangis sampai kalian bisa berlari. Sayang ga sama ayah ibu?
Kalau sayang maka kita harus berbuat baik kepada mereka, terutama di bulan ramadhan, karena di bulan Ramadhan Ayah dan Ibu kelelahan dan kecapean tetap berkerja sambil berpuasa. Jadi kita lebih baik harus apa?(biarkan santri menjawab, ditambahkan dan diluruskan)
Akhlaq kepada orang tua
1)      Menaati ayah dan ibu dalam kebaikan
2)      Berbicara dengan orang tua dengan suara lembut
3)      Menyimak perintah keduanya dengan penuh perhatian
4)      Selalu senang  dihadapan keduanya
5)      Tidak memotong perkataan keduanya saat berbicara
6)      Kalau keluar rumah harus izin agar ayah ibu tidak panic
7)      Kalau orang tua sedang beristirahat jangan diganggu
8)      Kalau dipangil segera datang dan menjawab panggilannya
9)      Mendo’akan keduanya, agar ayah ibu selalu senang di dunia dan di akherat

14.  Shiroh “Lukmanul Hakim
NASIHAT LUQMAN KEPADA ANAKNYA
Suatu hari yang cerah habis sholat magrib, duduklah seorang ulama, hambah Allah yang beriman  bernama  lukmanul hakim sedang duduk bersantai bersama anak-anaknya. Lalu lukman berpesan memberi nasihat kepada anak-anaknya.
"Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar."
Allah itu Tuhan kita, yang telah memberi kehidupan pada kita, yang telah memberi kita kesehatan sehingga kita dapat hidup dengan tenang, yang memberi kita pikiran sehingga kita tidak menjadi orang gila, yang telah memberi kita mata untuk melihat, memberi telinga untuk mendengar dan memberi kaki untuk berjalan jadi pesan bapakmu ini jadilah engkau orang-orang yang bersyukur "Bersyukurlah kepada Allah. Dan barangsiapa yang bersyukur (kepada Allah), maka sesungguhnya ia bersyukur untuk dirinya sendiri; dan barangsiapa yang tidak bersyukur, maka sesungguhnya Allah Maha Kaya lagi Maha Terpuji.” Allah tidak mengharapkan kekayaan dari kita, karena Allah sudah kaya, tidak butuh pujian dari manusia karena Allah sudah maha mulia, tetapi kita yang seharusnya butuh Allah dalam setiap kehidupan.

“baik Wahai bapakku, berilah kami nasihat lagi” kata anak-anak lukmanul hakim.
Lalu lukmanul hakim berpesan lagi untuk menghormati kedua orang tua, karena ayah dan ibu yang merawat kita dari bayi yang tak bisa apa menjadi anak yang dapat berdiri sendiri dan mandiri. Anaknya serempak mengaguk tanda setuju Dan lukmanul hakimpun menyambung nasihatnya lagi.
 "Hai anakku, sesungguhnya jika ada (sesuatu perbuatan) seberat biji sawi, dan berada dalam batu atau di langit atau di dalam bumi, niscaya Allah akan mendatangkannya (membalasinya). Sesungguhnya Allah Maha Halus[1181] lagi Maha Mengetahui
[1181]. Yang dimaksud dengan Allah Maha Halus ialah ilmu Allah itu meliputi segala sesuatu bagaimana kecilnya
Tidak hanya itu, beliau juga menasehati tentang sholat
17. Hai anakku, dirikanlah shalat dan suruhlah (manusia) mengerjakan yang baik dan cegahlah (mereka) dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh Allah).
18. Dan janganlah kamu memalingkan mukamu dari manusia (karena sombong) dan janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan angkuh. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong lagi membanggakan diri
Azan isyapun memisahkan bincang-bincang mereka akhirnya bersama-sama pergi ke masjid untuk beribadah kepada Alaah semata.
15.  Sains Islam “Hal Unik Seekor Gajah”
hewan yang tercantum namanya dalam al-Qur’an adalah gajah melalui surat al-Fiil. Surat ke 105 dalam al-Qur’an dan berjumlah 5 ayat ini menceritakan tentang gagalnya penyerbuan Abraham, seorang raja Yaman yang ingin menghancurkan Ka’bah dengan tentaranya yang mengendarai gajah.

Berbeda dengan hewan-hewan sebelumnya, pengabadian nama gajah disini justru bertujuan sebagai pelajaran tentang tanda-tanda kebesaran Alloh di muka bumi. Gajah merupakan mamalia terbesar yang hidup di daratan bumi ini. Berat seekor gajah Afrika dewasa mencapai lebih dari 10 ton dan tinggi lebih dari 3 meter. Keistimewaan fisiknya adalah memiliki belalai panjang yang juga berguna sebagai hidung, fungsinya adalah untuk mengambil makanan.

Ciri fisik unik lainnya adalah gading yang tumbuh dari salah satu giginya. Semakin panjang dan besar gadingnya, maka semakin tinggi pula posisi gajah tersebut dalam kawanannya. Ironisnya, gajah sering diburu justru karena gadingnya. Banyak pihak yang tidak bertanggung jawab memburu gajah hanya untuk mengambil gadingnya. Kecerdasan gajah ternyata sebanding dengan fisiknya yang besar. Daya ingat gajah sangat tajam. Karena itu, jangan berbuat buruk terhadap gajah kalau tak mau berhadapan dengannya di masa depan

16.  Keistimewaan Di Pristiwa Nuzulul Qur’an
Pengertian dan Hikmah Nuzulul Qur’an – Nuzulul Qur’an merupakan sebuah mukjizat Allah SWT karena peristiwa ini merupakan proses turunnya Al-Qur’an kepada Rasul Muhammad SAW untuk memberi petujuk kepada manusia. Turunya al-Qur’an merupakan peristiwa besar yang sekaligus menyatakan kedudukannya bagi penghuni langit dan penghuni bumi. Yang bertujuan untuk memberikan Petunjuk kePada semua makhluk ke jalan yang lurus.
Hikmah Turunnya Al-Qur’an dengan beransur-angsur.
Pertama : Menguatkan dan meneguhkan hati Raulullah SAW, dalam rangka menyampaikan dakwahnya dalam menghadapi celaan orang-orang musyrik. Sebagaimana Al-Qur’an Surat : Al-Furqan
 Artinya : “Berkatalah orang-orang kafir:”Mengapa al-Qur’an itu tidak diturunkan kepadanya sekali turun saja?”; demikianlah supaya Kami perkuat hatimu dengannya dan Kami membacakannya secara tartil (teratur dan benar). (QS.Al-Furqan / 25:32)
Kedua : Mempermudah hafalan dan pemahaman, karena Al-Qur’an diturunkan ditengah-tengah umat yang ummi dan yang tidak pandai membaca dan menulis. Sebagaiman Allah SWT menegaskan dalam Al-Qur’an suratAl-Qamar : 17.ءَّ: 22
Ketiga : Sebagai pendidikan terhadap umat islam, dengan turunnya Al-Qur’an dengan cara bertahap, pelajaran dengan sabar dan hati-hati dalam menghadapi segala cobaan, dan bertahap dalam memahami hukum islam.
Keempat : Denga cara ini, turunya ayat sesuai dengan peristiwa yang terjadi akan lebih berkesan dihati, karena segala persoalan dapat ditanyakan langsung kepada Nabi SAW, seperti yang terjadi, dan Al-Qur’an langsung menjawabnya, dalam persoalan istri su’ad bin Rabi’ yang datang kepada Rasulullah.
Cara turunnya wahyu ( al-Qur’an )
Pertama : Datang kepada Rasul SAW Malaikat seperti dencingan suara lonceng yang amat kuat, dari musnad imam Ahmad, dari Abdullah bin Umar, aku bertanya kepada Rasul, Apakah anda ya Rasul menyadari tetang turunnya wahyu ?, Rasul Menjawab : aku mendengar suara dencingan lonceng, kemudian aku diam, tiba-tiba aku tidak sadarkan diri, ternyata turunnya wahyu. Dan cara ini adalah cara yang terberat, dan dikatakan demikian diantara turunnya ayat berkenaan tetang janji dan ancaman.
Kedua : Malaikat datang kepada Rasul bagaikan seorang laki-laki, dan menyampaikan wahyu, demikian sebagaimana hadits shahih. Dan cara yang demikian adalah cara yang lebih ringan dari cara yang pertama. Karena cara ini, Malaikat sebagaimana layaknya saudara saudara yang lain, dan berbicara baik secara sadar seperti pada saat isra dan mi’raj, dan dalam keadaan tidur seperti hadits Muaz bin Jabal.
17.  Adab dalam Menuntut Ilmu
Santri….
Ms mau bertanya, mengapa kita harus menuntut ilmu?
(biarkan santri menjawab, biar pandai, biar bisa dapat rengking, biar disayang bunda dll
Bener kata santri dengan ilmu kita menjadi pandai, sehingga mendpat rengking dan dsayang bunda lalu diberi hadiah deh. Tapi sebenarnya kenapa cih kita harus menuntut ilmu???
Kita menuntut ilmu karena:
a.       Menuntut ilmu itu kewajiban kita semua sebagai orang islam, sesuai sabda nabi
Tolabul ilmu faridhotul ala kulli musliminwamuslimat
“menuntut ilmu itu wajib bagi setiap muslim dan muslimat”
Kalau wajib, kira-kira kalau kita tidak melaksanakan berdosa tidak? Berdosa seperti sholat itu wajib, jika tidak sholat kita akan berdosa, tetapi jika dilakukan maka kita akan dapat pahala dari Allah.
b.      Dengan ilmu kita menjadi tahu
Dengan tahu banyak hal tentang sholat, tentang puasa atau tentang alqur’an maka kita akan beribadah kepada Allah dengan benar, tidak asal-asalan, berbeda dengan anak-anak yang sholat tapi tidak bisa bacaanya, salah gerakannya karena tidak mau mengaji, kira-kira sholatnya diterima Allah tidak?
c.       Dengan ilmu akan memudahkan anak itu mendapatkan surga
Karena Nabi Bersabda” barangsiapa menempuh jalan mencari ilmu, maka Allah akan memudahannya menuju surge”(HR. muslim
Mau ga santri masuk surge??
Kalau pengin mudah masuk surge, maka harus rajin mencari ilmu, pergi ke Tpa ke sekolah dan lain-lain, insya Allah, Allah bakal mudahkan jalan menuju ke surgaNYa.
Orang yang berilmu derajatnya lebih tinggi dibandingkan orang-orang bodoh yang malas mencari ilmu/belajar.
Di dunia saja orang-orang pandai dihormati dan di hargai, apalagi di surge, orang-orang yang berilmu di beri tempat yang istimewa di surganyanya, mau ga??
Santri, adab mencari ilmu yang benar apa saja kira-kira agar ilmu itu cepat masuk ke dalam pikiran santir?
a.       Mandi dan wudhu terlebih dahulu
b.      Mengucapkan salam dan berjabat tangan dengan ustad/zahnya
c.       Mendengarkan materi dan nasihat ustad/zah dengan tenang tidak gojekan Karena mereka adalah sumber ilmu.
d.      Bertanya terhadap ustad/zah terhadap apa yang belum dipahami karena bertanya adalah pintu ilmu.
e.       Membaca kembali pelajaran dirumah, karena mengulang pelajaran akan memperkokoh pemahaman dan memperkuat ingatan
f.       Jangan lupa untuk selalu berdoa kepada Allah swt supaya mendukung dan member petunjuk kepada jalan yang lurus.

18.  Shiroh “Teladan Khotijah Istri Rosul”
Siapa yang tak kenal Khadijah? Ya, dialah Khadijah binti Khuwailid ibnu Asad ibnu Abdil Uzza ibnu Qushay. Istri pertama Rasulullah Shallallah‘alaihi wasallam yang menerima salam dari Allah dan Jibril
Kisah Khadijah, Ummul Mu’minin, selalu meninggalkan kesan yang mendalam. Betapa tidak? Ia adalah istri Rasulullah yang menjadi rekan pada saat-saat paling sulit dalam hidup beliau, istri yang selalu menawarkan cinta dan kasih sayang dalam kondisi apapun.
Hal pertama yang perlu kita tegaskan di sini, bahwa Khadijah mendapat pemeliharaan dan bimbingan langsung dari Allah di sepanjang hidupnya. Allah yang menjaganya dari segala cela, sehingga penduduk Mekah menjulukinya dengan “Thahirah (wanita suci)”.
Jika ada wanita yang langsung menerima salam dari Allah, maka Khadijahlah orangnya. Suatu hari, malaikat Jibril mendatangi Rasulullah dan berkata , “Wahai Muhammad, sebentar lagi Khadijah akan membawakan makanan dan minuman untukmu. Kalau ia datang, sampaikan kepadanya salam dari Allah dan dariku.”
Cara Khadijah menjawab salam itu pun menunjukkan keluasan pandangan dan kedalaman perasaannya. Jawabannya mengandung pengagungan terhadap Allah, doa agar Allah menganugerahkan kepadanya kedamaian dan keselematan serta salam untuk Jibril yang telah menyampaikan kepadanya salam dari Allah. Khadijah berkata, “Allahlah pemelihara kedamaian dan sumber segala damai. Salamku untuk Jibril.”
Allah memberinya kabar gembira tentang sebuah rumah terbuat dari permata yang dibangun untuknya di surga. Rasulullah bersabda, “Aku diperintahkan untuk memberikan kabar gembira kepada khadijah bahwa akan dibangun untuknya di surga sebuah rumah dari permata; tak ada hiruk pikuk dan rasa lelah di sana.”itu karena jasa-jasa Khotijah membantu Rosulullah menyebarkan Agama Allah.
Rosulullah bersabda, ‘…. Demi Allah, aku tidak pernah mendapat pengganti yang lebih baik daripada khadijah. Ia yang beriman kepadaku ketika semua orang ingkar. Ia yang mempercayaiku ketika semua orang mendustakanku. Ia yang memberiku harta pada saat semua orang enggan memberi. Dan darinya, aku memperoleh keturunan, sesuatu yang tidak kuperoleh dari istri-istriku yang lain.’ (HR. Ahmad
Rasulullah sendiri sangat menghormati Khadijah. Jasanya bagi penyebaran Islam sungguh tidak terkira. Di depan para sahabatnya, Rasulullah sering menyebut khadijah sebagai wanita yang paling utama di muka bumi. Ali Ibnu Abi Thalib pernah mendengar Rasulullah bersabda, “Sebaik-baik wanita dunia adala Maryam binti Imran. Sebaik-baik wanita dunia adalah Khadijah.”
Dalam hadis lain yang diriwayatkan oleh Anas, Rasulullah bersabda, “Wanita-wanita terbaik sepanjang sejarah adalah Maryam binti Imran, Khadijah binti Khuwailid, Fatimah binti Muhammad, dan Asiyah, istri Fir’aun.”
Santri itulah Khotijah istri nabi Muhammad SAW yang merupakan salah satu pahlawan-pahlawan islam yang harus kita kenal.
Ingin tidak dibuatkan rumah disurga oleh ALLAh? Atau mendapat titipan salam dari ALLAH dan Malaikat? Kalau ingin maka kita harus jadi anak yang berakhlaq mulia seperti khotijah istri nabi. Senang membantu, senang berinfak, dan dekat dengan ALLAH.

19.  Saince Islami “ Keindahan Ulat yang menggelikan”
Bagaimana Ulat Bulu Menjadi Kupu-Kupu
Pernahkah kamu mendengar orang-orang mengatakan bahwa kupu-kupu tidak pernah makan? Hal ini memang benar, pada beberapa kupu-kupu dan alasannya terdapat di dalam cerita tentang bagaimana seekor ulat bulu berubah menjadi kupu-kupu.
Selama hidupnya seekor kupu-kupu betina menghasilkan telur sebanyak 100 sampai beberapa ribu butir (subhanallah) ia sangat hati-hati dalam memilih tempat bertelur di dekat jenis tumbuhan yang berguna bagi keturunannya di kemudian hari.
Dari telur-telur itu menetas tempayak-tempayak yang sangat kecil, yang bentuknya menyerupai cacing, yang dinamakan “Larva ulat Bulu”. Secara serentak mereka mulai mencari makan, dan perlahan-lahan mereka tumbuh dan kulit-kulit mereka terlebas berkali-kali selama beberapa waktu, dan kerja mereka selama itu hanyalah makan, menyimpan makanan itu dalam tubuh mereka sebagai lemak, untuk cadangan selama menjadi kupu-kupu, dan lemak itu itu digunakan untuk menbangun sayap, kaki, tabung-tabung pengisap dan seterusnya intinya membangun badannya menjadi kupu-kupu.
Ketika ulat bulu itu merasa waktunya telah tiba menjadi kupu-kupu, ia membuat kancing sutra kecil, tempat ia menempel, kepalanya bergantung ke bawah, sambil melepaskan kulit ulat bulunya, kemudian muncul menjadi kepompong menempel pada kancing sutra tadi.
Kepompong dapat tidur selama bebrapa minggu, atau beberapa bulan, selama tidur itu,kepompong mengalami perubahan, sehingga ketika waktunya ulat telah berubah menjadi kupu-kupu yang cantik, siap keluar dari sarangnya untuk mencari madu. Kupu-kupu itu tidak langsung keluar dan terbang tinggi, tapi harus melatih sayapnya dulu, duduk tanang dan mengerak-gerakkan sayapnya agar lebih siap. Ketika dah siap, barulah ia terbang.
(Dari apa yang mz sampaikan tentang ulat dan kupu-kupu kira-kira kita bisa ambil peljaran apa?)
a.       Jangan menghina makhluk Allah yang terlihat jelek, bisa jadi ia akan menjadi lebih indah dari kita, seperti ulat yang gelid an menjijikan tapi mampu menjadi kupu-kupu yang indah
b.      Siapa yang sanggup mengubah dan mengatur itu semua? Siapa lagi kalau bukan Tuhan kita yang Maha Besar. Siapa?
c.       Dengan berpuasa maka kita menjadi indah, seperti ulat yang bepuasa dan akhirnya menjadi kupu-kupu indah, demikian pula kita kelak akan menjadi lebih indah dari kupy-kupu surge kelak diakherat nanti.

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar